`
Video di balik layar untuk pembuatan lagu utama aespa “Savage” telah diprivate oleh SM Entertainment menyusul protes dari penggemar atas adegan yang menunjukkan Giselle mengucapkan kata-kata yang menyinggung ras.
Adegan yang dimaksud adalah saat Giselle, Karina, dan Ningning mendengarkan SZA “Love Galore” saat istirahat dalam pemotretan mereka. Pada bagian lirik di mana n-word digunakan, penggemar memperhatikan bahwa Giselle tidak berhenti menyinkronkan lagu tersebut dan bahkan mencondongkan tubuh ke depan saat mengucapkan kata tersebut. Video tersebut dengan cepat menyebar dan memperoleh lebih dari 1,5 juta views.
Para penggemar mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap Giselle, apalagi Giselle yang fasih berbahasa Inggris seharusnya tahu sensitifnya penggunaan kata tersebut bagi para kulit hitam.
Meskipun Giselle belum menanggapi masalah ini, SM Entertainment tampaknya telah mendengar suara penggemar dan tidak hanya mem-private video di balik layar, tetapi juga menghapus tweet di akun resmi aespa yang terkait dengannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar