Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin Dikonfirmasi Bintangi Drama Ask The Stars - Wow Daebak

Wow Daebak

Berita Seputar K-POP, Drama Korea Dan Lain- Lain

Breaking

Minggu, 27 Maret 2022

Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin Dikonfirmasi Bintangi Drama Ask The Stars

 



Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin dikonfirmasi Bintangi drama 'Ask The Stars' bergenre drama komedi romantis yang menggambarkan kisah cinta antara turis dan astronot yang bertemu di stasiun luar angkasa.

Lee Min Ho akan berperan sebagai pemeran utama pria Gong Ryong, seorang OB-GYN (dokter kandungan dan ginekolog) dengan rasa tanggung jawab yang kuat yang tiba di stasiun luar angkasa sebagai turis. Sementara itu, Gong Hyo Jin akan berperan sebagai astronot Korea-Amerika Eve Kim.

Ask the Stars” akan diproduseri oleh Keyeast dan merupakan drama pertama Korea Selatan yang mengambil setting di luar angkasa. Penulis Seo Sook Hyang, seorang ahli rom-com, telah mengerjakan proyek ini selama tiga tahun. Dilabeli sebagai "komedi romantis stasiun luar angkasa (space station romantic comedy),
Antara turis luar angkasa dan astronot, anggaran produksi termasuk biaya pembangunan stasiun luar angkasa akan mencapai lebih dari 40 miliar won (sekitar $33,8 juta).

Drama 'Ask the Stars' dijadwalkan untuk memulai syuting mulai April. Drama ini rencananya tayang pada tahun 2023.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman