YG Entertainment telah menanggapi rumor bahwa Rosé BLACKPINK dan aktor Kang Dong Won sedang menjalin hubungan.
Agensi Rosé BLACKPINK menanggapi rumor tersebut dengan menyatakan “Sulit untuk mengkonfirmasi fakta yang berkaitan dengan kehidupan pribadi artis kami.”
Sementara perwakilan Kang Dong Won berkata "Memang benar dia pergi ke tempat yang sama (dengan Rosé), tetapi kami tidak bisa mengonfirmasi hal lainnya".
Desas-desus awalnya muncul ketika media Tiongkok menunjukkan bahwa Rosé dan Kang Dong Won terlihat bersama di sebuah pesta dengan mantan eksekutif Burberry Riccardo Tisci.
Belakangan, netizen mulai menunjukkan berbagai keadaan bahwa keduanya berpacaran, termasuk memiliki kalung yang mirip, jaket yang mirip.
Fakta bahwa Rosé menghadiri pemutaran perdana VIP untuk film Broker Kang Dong Won, serta menghadiri acara lain yang sama. Netizen juga menunjukkan bagaimana Kang Dong Won dan Rosé memiliki teman yang mirip.
Kang Dongwon dan Rosé terpaut jarak 16 tahun. Saat ini Kang Dongwon telah meninggalkan YG Entertainment dan bikin agensi sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar